Kamis, 13 November 2014

Cara membuat cat tembok

PELUANG USAHA:
CARA MEMBUAT CAT TEMBOK
Bagi Anda yang ingin belajar membuat cat dan yang paling gampang karena banyak bahan yang tersedia mudah didapat dipasaran/toko adalah cat tembok. Berikut ini cara membuat cat tembok
Semoga tulisan bisa bermanfaat bagi mereka yang ingin mendalami ilmu cat.
Cat adalah suatu cairan yang dilapiskan dalam suatu permukaan dan setelah mengering akan membentuk suatu film yang berfungsi atau untuk melindungi permukaan substrat dan memperindah substrat tersebut.
 Pembuatan cat tembok ( Emulsion Paint.)
Kualitas biasa/rendah
Air bersih       ............... .............................. 34,5 kg
Natrosol.......................................................    300 gr
Amoniak......................................................    600 gr
Dispersing agent ........................................     500 gr
Pine Oil ..........................................................200 gr
Texanol ..........................................................   1 kg
Latex    ...............................................................25 kg
CaCO3 800/1200 mesh................................. 135 kg
Anti foam..........................................................1 kg
Anti bakteri.................................................. 200 gr
Anti jamur.......................................................... 200 gr

Total..............................................................
Prosedur pembuatan:
Siapkan sebuah wadah tangki dan mixer
1.Masukkan air bersih kedalam tangki/drum kemudian nyalakan mixer.
2.Sambil diaduk pelan masukkan natrosol sedikit demi sedikit, aduk 5 menit
3.Tambahkan amoniak, aduk cepat 2 menit
4.Berturut-turut masukkan dispersing agent, wetting agent, aduk cepat selama 1 menit
5.Masukkan kalsium sedikit demi sedikit hingga tercampur rata, dalam tahap ini mixer harus 6.terusnaik turun dan jangan sampai kalsium menggumpal)
6.Tambahkan  latex, aduk dengan kecepatan sedang. (50 Hz), aduk 5 menit
7. Tambahkan ethylene glikol dan anti foam, aduk pelan 3 menit.
8.Tambahkan pine oil, texanol dan anti bakteri/jamur, mixer 5 menit
9..Matikan mixer, selesai.

Arti dan fungsi bahan
Natrosol  =Pengental
Amoniak = Menjaga PH
Dispersing agent  = mempermudah penggilingan/penghalusan caco3
Pine Oil = meningkatkan fleksibilitas/kelenturan cat, sehingga tidak mudah retak
Texanol = Membantu reaksi polymerisasi latex
Latex    = untuk membuat lapisan film
CaCO3 800/1200 = filler
Anti foam= menghilangkan busa
Anti bakteri
Anti jamur

Formuula diatas  adalah formula dasar.
Kita bisa mengembangkan sendiri kualitas cat apa yang kita inginkan dengan memasukkan bahan-bahan lainnya atau mengganti bahan yang ada dengan bahan yang lebih baik. Jangan lupa bahwa setiap kita mengganti bahan dengan bahan yang lebih baik otomatis harga yang harus kita bayar akan lebih tinggi.
Sebagai contoh: Jika dari formula diatas kita ingin cat tersebut lebih mempunyai daya sebar atau daya tutup yang lebih baik maka kita perlu mengganti bahan sebagian Caco3 dengan Pigmen TiO2. Perlu diketahui bahwa harga TiO2 bisa 50x dari harga caco3,

 Sementara ini dulu ya...................







9 komentar:

  1. Mantab2 gan infonya.. Aq jd tau gunanya bahan2 dasar cat.. Ane jg mhon bantuannya gan, untuk bahan2 membuat gesso. Gesso dipakai untuk mendasari kain kanvas untuk melukis. Barangkali agan punya resepnya,, hehe.. Sejauh ini sya cuma pakai lem putih, air, kalsium dan zinc white aj.. Terimakasih sebelumnya, ane mohon bantuan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih mau mampir di blog ini, untuk menjawab pertanyaan anda anda bisa baca tulisan yg baru saja saya tulis dibllog ini salam

      Hapus
  2. Kalo bikin cat tembok yg mengkilap seperti cat kayu gimana pak...? Trimakasih

    BalasHapus
  3. Untuk membuat pernis cat tembok base air bahannya apa ya..

    BalasHapus
  4. GAN SAYA MAU TANYA... KO SAYA BIKIN CAT TEMBOK ADA BULIR-BULIR BABEL DI DALAM JEMASAN NYA YA... SEPERTI ADA GELEMBUNG UDARA YANG TERTAHAN DI BAWAH NYA GAN.. Terimakasih ya.

    BalasHapus
  5. GAN SAYA MAU TANYA... KO SAYA BIKIN CAT TEMBOK ADA BULIR-BULIR BABEL DI DALAM JEMASAN NYA YA... SEPERTI ADA GELEMBUNG UDARA YANG TERTAHAN DI BAWAH NYA GAN.. Terimakasih ya.

    BalasHapus
  6. Bagaimana caranya supaya cattembok tdk terjadi pengendapan,mohon dijelaskan ya Gan..?

    BalasHapus